-->

Tulislah kata kunci yang Anda cari, Enter

Trik Cetak LIP Inpassing 2020 Tanpa Login Info GTK
author photo
By On

Trik Cetak Lembar Identitas Pengusul (LIP) Kesetaraan Pangkat dan Jabatan Guru bukan Pegawai Negeri Sipil (GBPNS) Inpassing 2020 ini saya bagikan untuk Bapak/Ibu guru yang masih penasaran dengan program penyetaraan jabatan fungsional Inpassing tersebut.

Trik Cetak LIP Inpassing 2020 Tanpa Login Info GTK

Untuk melihat LIP harus login ke akun Info GTK, namun karena di akun Info GTK sudah tidak kita temukan menu jabatan fungsional guru bukan PNS sehingga kita tidak bisa mencetak LIP tersebut, nah berikut ini cara yang bisa Anda lakukan untuk bisa mencetak LIP Inpassing Anda.


#Trik 1 Cetak LIP Inpassing

Trik yang pertama ini masih menggunakan akun Info GTK, berikut langkahnya:

  1. Silahkan login akun Info GTK https://info.gtk.kemdikbud.go.id/
  2. Buka (kilk menu) Info GTK periode tahun sebelumnya (Info GTK 20191)(http://info.gtk.kemdikbud.go.id/info_2019_s1/) atau (Info GTK 20182)(https://info.gtk.kemdikbud.go.id/info_2018_s2)
  3. Masuk dengan akun PTK dapodik Anda
  4. Kilik menu "jabatan fungsional guru bukan PNS"
  5. Cetak nomer berkas (LIP)

#Trik 2 Cetak LIP Inpassing

Trik yang kedua ini tanpa harus login ke Info GTK, berikut langkahnya:
  1. Copy dan pastekan url ini (http://simtara.gtk.kemdikbud.go.id:8000/lip/2535748648200003.pdf) pada address bar
  2. Ganti nomor NUPTK (2535748648200003) dengan NUPTK Anda, kemudian tekan enter.
  3. Gunakan Ctrl+S untuk simpan dan Ctrl+P untuk cetak

Catatan:
Artikel ini bukan untuk menginformaikan pengajuan Inpassing GBPNS 2020/2021 karena informasi untuk pengajuan belum dibuka, hanya saja sebagai informasi Trik Cetak LIP Inpassing 2020 Tanpa Login Info GTK.


Jika Anda ingin mengajukan pemberkasan Inpassing 2020 disilahkan namun artikel ini tidak menjamin berkas pengajuan Anda akan diproses.

3 komentar

avatar

Pakai trik yang ke 2 (jika data tidak ditemukan berarti data tidak ada dalam data basenya)

avatar

trik 2 supaya work link nya jadi http://simtara.gtk.kemdikbud.go.id/lip/(NUPTK).pdf

Click to comment