-->

Tulislah kata kunci yang Anda cari, Enter

Info GTK Sudah Valid Tapi Berubah Lagi, Kenapa?
author photo
By On
Anda yang mengalami masalah info GTK sudah valid sebelumnya kemudian berubah menjadi tidak valid membuat hati semakin kesal bukan hanya pada gurunya, operator juga demikian.

Lantas, mengapa bisa terjadi hal demikian, apa penyebabnya?

Sebatas asumsi saja, mungkin ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan data info GTK yang tadinya sudah valid namun berubah menjadi tidak valid.
Info GTK Sudah Valid Tapi Berubah Lagi, Kenapa?
Sebelum membahas kemungkinan penyebab terjadinya perubahan invalid data tunjangan di info GTK, coba kita pahami dulu perbedaan antara data info GTK yang sudah valid terkunci dan data info GTK yang valid namun belum terkunci.

Kedua data sudah dinyatakan valid.

Pada data Info GTK yang valid dan sudah di kunci artinya data tersebut sudah di verifikasi operator pusat serta mulai penerbitan SKTP maupun sampai terbit SKTP nya, sehingga ketika terjadi adanya perubahan data, maka data tersebut tidak berpengaruh. Data tidak akan berubah seperti ini.
Info GTK yang valid dan sudah di kunci

Pada data Info GTK yang valid secara sinkronisasi lokal namun belum diajukan oleh operator dinas ke operator pusat akan selalu berubah, jika terjadi perubahan data pada data PTK yang bersangkutan karena statusnya belum terkunci.

Jadi asumsi beberapa kemungkinan data berubah yang sebelumnya valid menjadi tidak valid lagi :

  1. Data PTK yang tadinya valid sebelum di ajukan oleh operator dinas setempat mengalami perubahan oleh operator.
  2. Data PTK yang tadinya valid dan sudah diajukan oleh operator dinas setempat belum disetujui oleh operator pusat.
  3. Adanya perubahan pada tugas tambahan jam ekuivalensi yang masih dihitung.
  4.  Kasus yang lain kelebihan jam pada sekolah non induk.
Intinya data PTK yang sudah dinyatakan valid secara validasi lokal jangan sampai mengalami perubahan data. Jika ada perubahan data cukup pada data PTK yang belum valid saja.

Jika data sudah valid sebaiknya segera menghubungi operator dinas setempat agar secepatnya diajukan pengususlan SKTP nya ke operator pusat.

Punya masalah lain, seperti masalah Info GTK Sudah Valid Tapi Berubah Lagi, silahkan sharing pada kolom komentar.

66 komentar

avatar

Punya saya pun begitu, sudah valid di tgl 22, namun beberapa hari kemudian tgl 26 tdk valid lagi, padahal operator sekolah tdk melakukan perubahan data apapun di INFO GTK saya, nah itu bagaimana pak?

avatar

Ya harus dilihat pada bagian mana yang terdeteksi belum valid. Misalnya jika ada perubahan pada Jam tugas tambahan dan yang lainnya maka harus diperbaiki ulang.

avatar

Punya saya pertama sudah valid belum terbit sktp, setelah beberapa minggu berubah BELUM VALID tapi SUDAH TERBIT SKTP,,, gimana ini min??

avatar

😂😂😂 berkah ramadhan kali.kalau sudah terbit SKTP ya tinggal tunggu pencairan saja pak/bu...

avatar

Semula sdh valid dan telah dicetak namun sktp blm terbit, lalu hasil cetakan yg telah valid untuk seluruh kawan sdmua yg ada ditanda tangani dan dikumpulkan ke dinas. Bbrp waktu kemudian kwn2 ada yg telh mndpat pencairan tpg. Namun saya dgn bbrp teman tdk dapat. Setelah dicek lagi pd akhir bln mei info gtk ternyata menjadi tidak valid. Bgmn solusinya, tlg bantuan, terima ksih

avatar

Punya saya awalnya belum valid dan sktp belum terbit...kemudian seminggu yg lalu valid tp sktp belum terbit...sekarang/hari inu sktp terbit tp berubah menjadi belum valid.

avatar

@drs.mahbar meskipun sudah valid namun belum terbit sktp data kemungkinan bisa berubah karena belum terkunci. Jika terjadi perubahan data maka dilihat bagian mana yang kurang (belum terpenuhi) lakukan perbaikan ulang dan syncronisasi lagi.

avatar

@uknown kalau sudah terbit sktp tinggal tunggu pencairannya saja. namun karena Anda takut tidak cair karena ada kesalahan pada validasi data lebih baiknya silahkan konfirmasi ke ops dinas setempat.

avatar

Kalau pada kolom beban mengajar ,keterangannya "dalam perhitungan kebutuhan guru" dan pada kolom data tanda silang...kalau menurut bpk gimana?

avatar

coba dilihat pada menu Rombongan Belajar (Rombel) / klik tampikan rombel. apakah pada kolom normal tertulis ya atau tidak. Jika pada kolom normal tertulis "tidak" maka butuh perbaikan. Kasusnya bisa beda jika memang kelebihan guru serti pada sekolah kecil.

avatar

Semua udah tertulis "ya" pada kolom normal pada menu rombel pak....apa mgkn tugas tambahan sebagai wali kelas belum terbaca pak...apakah nanti ttp dihitung dan terbaca pak tgs tambahan wali kelas....jam ngajar saya 23jp.

avatar

Untuk tugas tambahan wali kelas maupun pembina, Memang kebanyakan belum terbaca tapi tetap terhitung.

avatar

Alhamdulillah pak...udah cair...berkah ramadhan..berkah lebaran...terima kasih pak atas pencerahanny dr bpk.sukses utk bpk...

avatar

Alhamdulillah semoga berkah

avatar

kalau utk tugas tambahan apa saja yang di hitung pak? piket juga kah..

avatar

Alfonsus piket tidak dihitung. Tugas tambahan selain waka serta kapala lainnya seperti pramuka dll dihitung berdasarkan rasio rombel serta rasio guru serti. Anda juga bisa menggunakan wali kelas sebagai tambahan jam

avatar

apakah guru mata pelajaran tunggal boleh di bawah 24 jam atau tetap beban 24 jam pak...mohon pencerahannya

avatar

Guru mapel maksudnya.
Jika memakai jam murni maka harus 24jam
Jika memakai jam tambahan minimalnya 12 jam untuk induk dan 6 jam untuk jam non induk.sisanya ditambah tugas tambahan lainnya khusus untuk induk.

Jadi pemenuhan jam serti harus 24 jam
Jika guru mapel hanya memiliki 20 jam untuk memenuhi 24 jam harus ditambah tugas tambahan.

avatar

Maaf Pak, kasus saya seperti ini Pak. Satu guru kami guru TIK itu awalnya sudah valid, kemudian sudah terbit SKTP, tapi untuk Tab TUNJANGAN PROFESInya tidak bisa diklik. Sehingga nomor SK nya tidak bisa dilihat.
Lalu beberapa hari kemudian, data berubah jadi belum valid.
Ada satu jam di sekolah non induk yang tidak terhitung. Lalu saya coba sinkron ulang, tapi belum masuk sampai hari ini Pak. Apakah memang sudah tidak bisa sinkron sekarang? Lantas apa yang harus saya lakukan Pak? Apakah jika sudah terbit SKTP itu sudah pasti bisa dicairkan dana sertinya meskipun nomor SK nya tidak bisa dilihat?
Sebelumnya saya ucapkan terimakasih.

avatar

@Restia Ningsih. Jika sebelumnya sudah terbit SKTP dan kalau dilihat pada record tabel rombel sudah terkunci dengan icon kunci warnah merah maka sudah dipastikan cair tunjangannya dengan catatan nomer SKTP sudah ada. coba lihat kembali di tabel rombelnya.

Jika data berubah belum valid maka saya pastikan ada perubahan baik dari induk maupun non induk. sepengetahuan saya guru TIK tidak memamkai JJM murni tetapi konversi siswa.

sinkronisasi masih terus bisa dilakukan sebelum ada informasi dari dapodikdasmen tentang cutoff batas waktu sinkron dan ini biasanya akhir bulan semester berjalan. jadi tetap lakukan sinkronisasi jika masih ada data perubahan.

semoga berhasil.

avatar

Mau nanya pak. Kmrn tu operator sekolah salah input data. Kelas yg seharusnya menjadi tanggung jawab saya, telah di input ke guru lain. Setelah guru tersebut valid dan terbit sktpnya, saya baru tahu tentang masalah itu (karena selama ini gak rajin lihat info gtk). Akhirnya, diadakan perbaikan data dan kelas tersebut msk pd rombongan kelas saya (di info gtk). Setelah dua minggu, valid. Namun selanjutnya sktr satu minggu menjadi belum valid lagi. JJM 24 jam tp JJM liniear 16 jam. Mohon pencerahan pak.

avatar

Apakah dari 24 jam anda memakai jam mapel lainnya?.jika anda memakai jam mapel lainnya maka terbaca tidak linier jika mapel tersebut bukan serumpun.

avatar

Iya pak, jjm saya di sekolah induk 20 jam dan 4 jam tambahan dari sekolah lain. Masalahnya karena sempat salah input. Tp setelah perbaikan, sempat valid. Total jam mengajar sekolah induk dan non induk 24 jam. Tp di bagian total jam mengajar sekolah unduk dan non induk linier hanya 20 jam. Apakah memang msh bisa jika diadakan perbaikan data, sementara teman saya guru yang kepadanya telah diinput kelas yg saya ampu telah terbit Sktp?? Jjm teman saya tersebut juga telah berkurang sesuai dgn jumlah jam yg seharusnya dia ampu.

avatar

Ya Masih bisa dilakukan perbaikan...

avatar

Pak admin, kemarin data saya sudah valid terhitung 22, jam lalu berubah menjadi tidak valid, lalu berubah lagi menjadi valid jadi 24 jam, kemudian jamnya berubah jadi 22 jam kembali. Data valid, tp msh di no 12. Saya bingung kenapa dapodiknya jadi menggila seperti itu ya. Sampai sekarang sktp jg blm muncul sdh 2 bln lbh msh betah diangka 16. Kira2 itu bagaimana ya pak?

avatar

Jika Anda memakai jam tugas tambahan seperti pembina atau wali kelas, Anda harus melihat dan memastikan bahwa jam tugas tambahan tersebut benar-benar valid (lihat di jam tugas tambahan ekuivalen, jika nol) maka SKTP tidak akan diterbitkan oleh operator simtun dinas lihat di postingan ini https://ibadjournals.blogspot.com/2019/07/cara-memastikan-data-tugas-tambahan-di.html

avatar

Mi,pada semester ini sy masih menggunakan jam tambahan ekuivalensi,dan baru terbaca jam wali kelas,sementara jam eskul tdk muncul di info gtk,padahal ssh diinput oleh ops,alhasil masih belum valid,kira-kira apa msalahnya ya,tolong donk pncerahannya,mengingat skrng sdh diakhir Nopember

avatar

Bu marwiyah setahu saya jam tugas tambahan eskul 0 jam. Lebih baik gunakan jam tambahan pembina pramuka. Jangan lupa rombel ekstar juga harus di isikan siwwa.

avatar

Data saya sudah valid tetapi soto blim kluar,tetapi di bulan ini saya bermsalah di sekolah sehingga saya harus pindah sekolah,bagaimana solusi na??

avatar

Masalah jika hanya pada pemenuhan jjm di sekolah induk mungkin masih bisa diupayakan . Jika anda memutuskan pindah stminkal silahkan saja asalkan jjm nya juga memenuhi. Jika pindah satminkal usahakan sama jenjang.

avatar

Data sdh valid dgn Sktpnya.. tapi jml jam 13.dan pd beban jam mengajar bertulis memenuhi pethitungan kebutuhan guru.
Apakah operator bisa merubah tdk valid..??

avatar

Bisa dg menghapus seluruh jam mapel serta jadwalnya atau mengurangi jjm dibawah 12 jam. Tapi kenapa harus dihapus kan tinggal menunggu pencairannya.

avatar

Muncul persoalan baru data valid tgl sicron sama..bedanya valid pertama memenuhi perhitungan kekurangan guru dg jmlh jam linear 8 jam total 13. Valid kedya dgn sicron data yg sama berubah kelebihan guru dgn tanda silang merah.
Pusing deh..

avatar

Jika ada 2 guru mapel yang mengampu mapel yang sama di sekolah yang tergolong kecil (6 rombel) maka perhitungannya untuk guru pertama harus memenuhi 24 jam murni mapel.

Sedangkan untuk guru yang kedua minimal 12 jam dengan tugas tambahan 12 jam karena ini perhitungan rasio rombel.

Kasus diatas berarti yang dihitung adalah 8 jam linier meskipun total jamnya 13 maka yang terjadi tidak valid karena JJM nya masih kurang dari 12 jam.

Solusinya untuk sekolah induk harus 12 jam mapel murni bukan ditambahi dengan jam yang lainnya.

avatar

Maaf..intinya adalah ada kebijakan baru memenuhi perhitungan kebutuhan guru. Valid dan telah terbit SKTP. Masalahnya ada upaya membuat tdk Valid dgn menambah data kelebihan guru. Apakah bisa dan perbuatan yg dibenarkan???

avatar

Kalau upaya membuat tidak valid, selamanya tidak dibenarkan. Yang mempunyai akses kesana adalah Operator sekolah dan dinas, silahkan kordinasikan

avatar

Terimakasih IJ.COM..mudah2an ini jd wadah info yg bermamfaat bagi guru.

avatar

Kalau sudah valid sktp dgn jam linier 30 jp ,kemudian ada guru sekolah lain baru menambah 5 jp apakah bisa berubah pa yang valid itu jadi 25 jp?

avatar

JJM Yang sudah valid (sudah terbit SKTP) sudah terkunci oleh pusat tidak bisa berubah.

avatar

Info gtk saya semula valid, lalu kemudian tidak valid karna tidak ada jam mengajar, sudah diperbaiki, tp msh belum valid, karna kelulusan PPG dinyatakan tidak memenuhi syarat, padahal sudah diperbaiki oleh ops ke dinas dengan membawa scan sertifikat PPG. Tp sampai saat ini masih blm valid, kenapa kelulusan PPG saya bisa dinyatakan tidak memenuhi syarat? Padahal saya sudah punya sertifikat PPG dan semua data sudah benar?

avatar

Perubahan yang dilakukan biasanya membutuhkan waktu 2 mingguan untuk generate data bahkan bisa lebih tergantung dari lalu lintas server pusatnya.


Coba diperbaiki di data gtk pada menu sertifikasinya.

avatar

Iya pak, sudah saya sudah bilang ke ops, ops saya bilang data saya di nonaktifkan oleh pusat, dan gak tau alasannya apa. Kok dr pusat bisa seperti itu ya pak? Kenapa?

avatar

Tidak benar. Silahkan konsultasikan ke op Dinas.

avatar

Baik pak, terimakasih atas saran dan solusinya

avatar

Masih bisakah info gtk diperbaiki karna blm valid pak sementara batas uplod 22 oktober 2021 sementara pusat blm tarik data. Apa masi bisa mendapatkan sktp klu valid pak

avatar

Masih bisa, silahkan diperbaiki.

avatar

Diinfo gtk jam sya muncul pak 15 jam, dikebutuhan guru juga nama sya, tapi di kuncian mapel kok nama gruu lain, smentra guru tesb sudah valid dan terbit sktp, itu kyk mana pak,

avatar

Sebelumnya apakah jam mapel digunakan oleh guru yg sdh valid dan terbit sktp? Jika ya, maka dipastikan 15 jam itu mapel yg dipakai pertama atau perubahan mapel yg lain.

avatar

Sy info gtk valid tw 1,2,3 cair yg tw 4 2020 belum cair mw diusulkan melalui rekam jejak, tiba2 rekam jejak tdk ada sekolah induk non induk dan jam nya solusiny bgaimna biar cair

avatar

Rekam jejak bisa dicetak pada menu rekam jejak (klik per periode) dibawah menu profil.

Catatan : meskipun valid kalau blm diusulkan sktp maka tdk bisa. Jadi pastikan sdh sktp di periode sebelumnya.

avatar

Mau nanya ,Sktp sudah keluar dan sudah diprint
tapi tiba- tiba data profil tidak valid,,apakah akan berpengaruh dengan pencairannya kalau kita tidak ubah lagi?

avatar

Tidak.
Data profile bisa diverval ptk.

avatar

info gtk saya tidak valid2 sampai akhir periodekan padahal ops sudah bantu betulkan di dapodik. apakah sktp yang tertunda bisa diterbitkan di periode berikutnya?

avatar

Izin bertanya pak... Saya CPNS, namun di gtk munculnya non PNS jadi gaji pokok yang tertera 1.500.000. Keterangannya sudah terbit SKTP. Apakah masih bisa dirubah pak datanya menjadi PNS?

avatar

Masih bisa, silahkan berhubungan dengan OP Dinas

avatar

Punya saya juga berubah jadi non pns, sudah konfirmasi ke dinas dan operator data yang asli udah pns, tapi hanya di gtk yang non pns,

avatar

kalau sudah terbit sktp. namun ada data yang harus diperbaiki, awal terbit gapok nya sesuai, tp dilihat 2 2 hari gapokna tidak sesuai.

avatar

kalau sudah terbit sktp. namun ada data yang harus diperbaiki, awal terbit gapok nya sesuai, tp dilihat 2 hari gapokna tidak sesuai. apakah masih bisa diperbaiki? bagaimana cara memperbaikinya?

avatar

Kalau sudah terbit SKTP data sudah terkunci,perubahan data membutuhkan kordinasi dengan op dinas

avatar

Data saya tidak valid gara gara jam saya dikurangi ops, yg saya tanyakan apakah data saya bisa diperbaiki lagi padahal teman teman sudah pada keluar sktp nya.. terimakasih..

avatar

Saat pemberkasan TPG, satus sudah valid.
2 minggu kemudian saya cek masih menunggu verifikasi dinas.
Seminggu belakangan ini berubah tidak valid. Tp data sudah centang hijau semua.
Dimanakah permasalahannya?

avatar

Jika OPS tdk melakukan perubahan data maka biarkan mungkin itu kesalahan system.

avatar

Data saya tidak valid gara gara jam saya dikurangi ops, yg saya tanyakan apakah data saya bisa diperbaiki lagi padahal teman teman sudah pada keluar sktp nya.. terimakasih..

Masih bisa diperbaiki sampai batas cutoff nya.

avatar

Data saya sebelumnya sudah terbit SKTP kode 08. SKTP terbit 6 november 2021. Berselang 2 hari data saya berubah ke 07 padahal sebelumnya sudah 08. Kemudian sebelumnya data ASN saya sudah masuk dan dibayar Daerah berubah dibayar Pusat.. bagaimana solusinya

avatar

SKTP itu kewenangan pusat. Biarkan saja nanti juga berubah lagi 🤭😂😂😂

Click to comment