
Pedoman Pengelolaan Ijazah Jenjang Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah ini disusun agar dapat menjadi acuan yang jelas dan sistematis dalam pengelolaan Ijazah tahun 2025, termasuk penerbitan Ijazah bagi peserta didik, sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Ijazah merupakan dokumen penting yang menandakan kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan. Oleh karena itu, proses penerbitan dan pengelolaannya harus dilakukan secara tertib, akurat, dan akuntabel.
Pedoman ijazah tahun 2025 ini disusun untuk memberikan petunjuk teknis bagi satuan pendidikan, dinas pendidikan, serta pihak terkait agar pelaksanaan pengelolaan Ijazah, termasuk penerbitan Ijazah bagi peserta didik, berjalan sesuai proses dan ketentuan yang ditetapkan.
Penyusunan pedoman ini mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 58 Tahun 2024 tentang Ijazah Jenjang Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Dengan adanya pedoman ini, diharapkan tidak hanya menjamin keabsahan dan validitas Ijazah, tetapi juga mengurangi potensi kesalahan administrasi dalam proses penerbitannya.
Semoga pedoman ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh pihak yang terlibat dalam pengelolaan Ijazah di jenjang pendidikan dasar dan pendidikan menengah. Semoga pedoman ini dapat diimplementasikan dengan efektif dan efisien.
Silahkan Download Pedoman Pengelolaan Ijazah Dikdasmen 2025
Daftar Isi pedoman ijazah
BAB I : PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Tujuan
C. Ruang Lingkup
D. Sasaran Pengguna
E. Dasar Hukum
BAB II : PENGELOLAAN IJAZAH JENJANG PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH
A. Definisi
B. Lingkup Satuan Pendidikan
C. Akreditasi Satuan Pendidikan
D. Peserta Didik Calon Penerima Ijazah
E. Kode Nomor Ijazah Nasional
F. Penerbitan Ijazah
G. Penerbitan Perbaikan Ijazah
H. Penerbitan Ulang Ijazah
I. Spesifikasi Kertas Ijazah
J. Pembiayaan
BAB III : PENERBITAN TRANSKRIP NILAI
A. Spesifikasi Kertas
B. Tata Cara Penulisan
BAB IV : PENERBITAN SURAT KETERANGAN DAN PENGESAHAN FOTOKOPI ATAS IJAZAH YANG TERBIT SEBELUM TAHUN AJARAN 2024/2025
A. Penerbitan Surat Keterangan Kesalahan Penulisan Ijazah Atas Ijazah Yang Terbit Sebelum Tahun Ajaran 2024/2025
B. Penerbitan Surat Keterangan Pengganti Ijazah Atas Ijazah Yang Terbit Sebelum Tahun Ajaran 2024/2025
C. Pengesahan Fotokopi atas Ijazah atau Surat Keterangan Pengganti Ijazah
D. Format-format
BAB V : PENUTUP