-->

Tulislah kata kunci yang Anda cari, Enter

Mengatasi Mapel UKG Tidak Muncul di Program Sekolah Penggerak
author photo
By On

Pelaksanaan Program Sekolah Penggerak dilakukan secara bertahap dan terintegrasi dengan ekosistem hingga pada akhirnya imbas seluruh sekolah di Indonesia menjadi Program Sekolah Penggerak. Informasi rekrutmen Kepala Sekolah dan Pelatih Ahli Program Sekolah Penggerak seleksi pendaftaran program sekolah penggerak pada tahap 1 berakhir 6 Maret 2021.

Mengatasi Mapel UKG Tidak Muncul di Program Sekolah Penggerak

Pada tahap 1 ini jika Anda belum melakukan pendaftaran seleksi karena batas waktu sudah berakhir, Anda bisa mengikuti seleksi tahap berikutnya. Kendati demikian sebaiknya Anda harus tetap membuat akun sekolah penggerak.


Pertama yang perlu dilakukan oleh pihak sekolah adalah membuat akun (Kepala Sekolah) untuk ikut serta menjadi bagian dari program Kemdikbut tersebut. Cara untuk membuat akun Program Sekolah Penggerak bisa Anda lihat disini.


Ketika sudah masuk dalam dasbor akun (Kepala Sekolah) Pastikan bahwa data kepala sekolah sedah sesuai dengan data Dapodik untuk melanjutkan ke tahap pengisian data selanjutnya.


Seperti misalnya jika pada data Kepala Sekolah ditemukan masalah tidak munculnya data Mapel UKG maka harus dilakukan perbaikan data terlebih dahulu sebelum melakukan proses persetujuan pakta.


Perbaikan data ini bisa dilakukan melalui dua arah yakni dengan cara sinkronisasi data Dapodik maupun melalui aplikasi SimPKB. Mapel UKG yang tidak terdeteksi di akun Sekolah Penggerak disebabkan karena akun Kepala Sekolah di SimPKB belum ditambahkan data mapelnya.


Berikut ini langkah memperbaiki data mapel UKG yang tidak muncul di akun Sekolah Penggerak.


Pertama, silahkan buka aplikasi SimPKB lalu login sesuai dengan akun (Kepala Sekolah).


Kedua, pada menu profilku silahkan di klik lalu edit pada data mapel dan simpan. Abaikan dulu jika muncul informasi belum menjadi komunitas.


Ketiga, masuk ke dasbor akun sekolah penggerak lakukan perbaikan data/refresh maka data mapel UKG sudah termuat. Setelah itu ikuti langkah selanjutnya.


Selamat mencoba, semoga sekolah Anda terpilih sebagai piloting sekolah penggerak pada tahap 1

Click to comment