-->

Tulislah kata kunci yang Anda cari, Enter

Panduan Pembelajaran Tatap Muka Jatim
author photo
By On

Kebijakan Pemerintah Provinsi Jawa Timur tentang Penyelenggaraan Pembelajaran di Era The New Normal dituangkan melalui Surat Edaran Gubernur Jawa Timur tanggal 9 Agustus 2020 tentang Ujicoba Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Jenjang SMA/SMK/SLB di Jawa Timur, yang memuat beberapa hal diantaranya:

Panduan Pembelajaran Tatap Muka Jatim

  1. Adanya keinginan dan antusiasme yang tinggi dari siswa dan orang tua/wali siswa, agar siswa dapat segera kembali belajar di sekolah masingmasing;
  2. Ujicoba pembelajaran tatap muka di sekolah pada jenjang SMA/SMK/SLB dilakukan secara terbatas dan hati-hati dengan menjadikan prinsip keselamatan jiwa dan raga seluruh warga belajar beserta keluarganya sebagai prinsip utama, melalui penerapan sepenuhnya protokol kesehatan penyebaran Covid-19;
  3. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi di Wilayah Kabupaten/Kota bersama Kepala SMA/SMK/SLB akan berkordinasi dengan Pemerintah Kabupaten/Kota dan/atau Satuan Tugas Covid-19 setempat terkait dengan rencana ujicoba pembelajaran tatap muka terbatas di sekolah untuk mendapatkan persetujuan dan dukungan fasilitasi;
  4. Pemerintah daerah, Dinas Pendidikan Provinsi, sekolah, dan masyarakat secara bersama-sama menjaga marwah institusi pendidikan dengan menghindarkan sekolah dari stigma negatif (negative framing) oleh media massa dan media sosial;
  5. Ujicoba pembelajaran tatap muka terbatas untuk jenjang SMA/SMK/SLB akan dilaksanakan melalui perpaduan dengan pembelajaran dari rumah dalam jaringan/online dan luar jaringan/offline, sehingga siswa akan dijadwalkan secara bergantian untuk hadir di sekolah;
  6. Jadwal ujicoba pembelajaran tatap muka terbatas untuk jenjang SMA/SMK/SLB rencananya akan dilakukan secara bertahap mulai tanggal 18 Agustus 2020 sesuai kondisi dan kesiapan sekolah masing-masing untuk menerapkan protokol kesehatan serta mengindahkan sepenuhnya hasil koordinasi dengan pemerintah Kabupaten/Kota dan/atau Satuan Tugas Covid-19 setempat.


Untuk mendukung pelaksanaan ujicoba pembelajaran tatap muka tersebut, Dinas Pendidikan provinsi Jawa Timur menyusunPanduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Era The New Normal. Panduan ini dimaksudkan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan pembukaan satuan pendidikan untuk pembelajaran tatap muka. Panduan ini juga menjadi acuan satuan pendidikan saat melaksanakan pembelajaran tatap muka berdasarkan ketentuan-ketentuan yang diatur di dalamnya. 


Prinsip utama dalam pembelajaran tatap muka adalah kesehatan dan keselamatan seluruh peserta didik, kepala sekolah, pendidik, tenaga kependidikan, dan keluarganya. Diharapkan kehadiran panduan ini dapat memberikan manfaat, sehingga seluruh lapisan masyarakat dapat mengetahui bagaimana kebijakan pemerintah daerah provinsi Jawa Timur terhadap pembelajaran tatap muka pada era the new
normal.

Click to comment