-->

Tulislah kata kunci yang Anda cari, Enter

Patch PMP 2019.11.21 EDS Dikdasmen, Berhasil?
author photo
By On
Upadate Resmi dari laman LPMP Rilis Patch EDS Dikdasmen Offline versi 2019.11.21
Daftar perubahan (change log) Patch EDS Offline 2019.11.21 adalah sebagai berikut:

1. Perbaikan sinkronisasi
2. Perbaikan kuesioner di server (harus sinkronisasi)
3. Perbaikan kuesioner untuk Responden Siswa (Point E, harus sinkronisasi)
4. Perbaikan kuisioner untuk Responden Komite (Point E, (harus sinkronisasi))
5. Perbaikan aplikasi dapat diakses secara multiuser melalu Local Area Network (LAN)
6. Perbaikan Progres Pengisian Responden
7. Perbaikan penghitungan minimum jumlah responden
8. Pembaharuan deteksi akun ganda untuk sekolah yang gagal login dan sinkronisasi

Langkah-langkah yang harus dilakukan sekolah untuk menindaklanjuti perubahan di atas:

1. Bagi yang sudah pernah mengisi instrumen, disarankan sinkronisasi terlebih dahulu
2. Unduh Aplikasi EDS Dikdasmen Offline versi 2019.11.17 pada laman pmp.kemdikbud.go.id
3. Unduh Patch EDS Dikdasmen Offline versi 2019.11.21 tersedia pada laman pmp.kemdikbud.go.id/unduhan atau pada bagian lampiran berita ini
4. Uninstall EDS Dikdasmen versi Offline (khususnya bagi belum pernah mengisi instrumen, abaikan no.4 jika tidak mengalami kendala instalasi aplikasi EDS Offline)
5. Generate dan unduh prefil reguler terbaru pada laman pmp.kemdikbud.go.id/unduhan
6. Install Aplikasi EDS Offline 2019.11.17 (jika sudah EDS sudah tesedia, langsung install patch saja)
7. Install Patch EDS Offline 2019.11.21
8. Salin file prefil terbaru ke folder C:\prefill_dapodik

Penjelasan: Pastikan file prefil dengan ekstensi .pmp ! Perbedaan ekstensi ini dipastikan akan berakibat gagal registrasi.

Contoh prefill berhasil: 457312j231dhbj213k23jkj375ddk2.pmp
Contoh prefill gagal: 457312j231dhbj213k23jkj375ddk2.enc

9. Registrasi ulang dgn prefil terbaru menggunakan akun, password terbaru dan kode registrasi dapodik
10. Login EDS Dikdasmen menggunakan akun dapodik dan password terbaru
11. Jika tampil terdeteksi akun ganda, Pilih/ceklis akun operator(kepsek) sekolah yang aktif
12. Lakukan Sinkronisasi sebelum melakukan pengisian, untuk mengunduh perbaikan instrumen
13. Tentukan dan pilih kandidat responden pada menu Manajemen Pengguna
14. Mulailah mengerjakan pengisian kuisioner/instrumen EDS sampai seluruh responden
15. Lakukan Sinkronisasi (dapat dilakukan setiap selesai mengerjakan instrumen)
16. Lakukan Hitung Rapor Mutu melalui Login Aplikasi EDS Dikdasmen Online
17. EDS siap untuk diverifikasi dan validasi oleh Pengawas.

Terima kasih. Semoga bermanfaat dan menjadi solusi bagi kita semua.
================================================
Menggunakan Patch PMP 2019.11.18 EDS Dikdasmen untuk mengatasi bug PMP jika berhasil memperbarui aplikasi tersebut mungkin bisa dikatakan sebagai faktor kebetulan, nyatanya belum bisa merubah kenoksi sinkronisasi yang selalu terdeteksi lambat.
Patch PMP 2019.11.18 EDS Dikdasmen, Berhasil?
Meskipun sebagian mengklaim bahwa setelah melakukan instalasi patching PMP 2019 berhasil merubah data-data yang tidak ada seperti lembar instrumen kuesioner untuk komite dan siswa, bahkan katanya bisa melakukan sinkronisasi meskipun masih menggunakan bantuan VPN 😜😜😜.

Sebenarnya jika sukses 100 persen dalam sinkronisasi sudah bisa merubah data-data yang hilang. Dan keadaan yang ini sudah kita buktikan.

Jika benar LPMP sudah merilis versi patch nya kenapa tidak semua menggunakannya. Kita cek di websitenya pun belum ada tanda-tanda keliharan versi patch terbarunya. Jadi darimana asalnya aplikasi patch PMP 2019 tersebut?.

Sumber aplikasi patch PMP 2019 ini tersebar melalui forum dapodik yang konon katanya dari Dinas setempat. Bahkan juga disebutkan versi pembaharuannya seberti berikut.
  • Perubahan Sinkronisasi.
  • Perubahan instrumen (secara total).
  • Perubahan kuisioner untuk Responden Siswa (A,B,C,*E*) dan.
  • Perubahan kuisioner untuk Responden Komite (A,B,D,*E*)
  • Perbaikan bisa diakses LAN.
  • Perbaikan Progres Pengisian Responden.
Jika Anda ingin membuktikannya silahkan unduh file EDS Dikdasmen Patch 2019.11.18 disini barangkali nasib keberuntungan menyertai Anda. Instalasinya pun cukup mudah karena versi updater maka tidak perlu melakukan uninstall ulang aplikasi PMP sebemlunya, cukup timpa saja.

Jadi ini hanya sebatas informasi bukan rekomendasi, pilihannya diserahkan penuh pada kenekatan Anda untuk mengatasi aplikasi EDS PMP Anda yang masih bermasalah.

Click to comment