-->

Tulislah kata kunci yang Anda cari, Enter

Aplikasi Geisa Online DHGTK Dapodik
author photo
By On
Pesan singkat melalui WA tentang pendataan mesin finger pada sekolah-sekolah yang terkait dengan absensi online guru (DHGTK) akan membuka peluang aplikasi baru yang nantinya juga akan sedikit merepotkan operator juga. Berikut isi pesan singkatnya:
Aplikasi Geisa Online DHGTK
Meneruskan WA dari Dinas Provinsi bagian TFG, Sifatnya WAJIB mengingat di Permendikbud 10 Tahun 2018 tentang Penyaluran TPG menyebutkan bahwa Dinas Pendidikan melakukan verifikasi terhadap kehadiran guru di sekolah melalui aplikasi hadir gtk, yang seharusnya terintegrasi dari mesin absen fingerprint yang ada di masing2 sekolah. Oleh karena itu perlu dilakukan pendataan awal untuk sekolah yang sudah menggunakan absen dengan mesin finger print dan yang belum menggunakan mesin finger print alias manual.
Aplikasi geisa online ini sebenarnya bukan produk Dapodikdasmen yang hanya saja bisa terintegrasi dengan dapodik dan merupakan aplikasi yang konon nantinya akan digunakan operator sekolah untuk keperluan absen DHGTK, fingerprint yang mengirimkan datanya secara online ke server pusat.

Alih-alih dengan diberlakukannya fingerprint mungkin akan mengurangi beban operator yang sebelumnya input data absensi secara manual kini menjadi otomatis. Namun ini berlaku bagi sekolah yang sudah memiliki prasarana yang memadai, bagi sekolah yang belum memiliki prasarana yang memadai masih akan dilakukan secara manual.

Perlu Anda ketahui bahwa aplikasi Geisa client atau panjangnya adalah General Equipment and Integritas System Of Attendance ini sampai sekarang masih versi beta, postingan ini sebenarnya hanya sebagai wacana karena adanya pesan pengisian formulir pendataan tentang aplikasi Geisa tersebut dan juga sebagai pengetahuan awal untuk rekan-rekan operator Dapodikdasmen.

Adapun Sistem Online GEISA Client belum bisa digunakan apabila belum singkron dengan fingerprint, aturannya harus ada tiga aplikasi dalam satu PC atau laptop yakni : Dapodik, Fingerprint, dan Geisa client. Untuk fingerprint nya sendiri harus yang suport dengan Geisa client.

Jika Anda ingin menggunakan aplikasi geisa tersebut silahkan terlebih dahulu dibaca panduan geisa online dengan baik supaya saat melakukan instalasi tidak terjadi gagal atau error. Login dengan Geisa client sudah berhasil, merupakan Aplikasi tambahan untuk Absensi Online Dapodik (DHGTK).

Untuk lebih jelasnya silahkan download terlebih dahulu file penting yang berhubungan dengan aplikasi geisa online melalui tautan yang admin sematkan dibawah

Alternatif link download Geisa fingerprint online dhgtk:
Geisa Client Versi 2.0 Beta (15 Oktober 2018)
Geisa Client Versi 1.5.2 Beta (30 Juli 2018)
Geisa Client Versi 1.5.1 Beta (25 Juli 2018)
Geisa Client Versi 1.4.2 Beta (19 Juli 2018)
Geisa Client Versi 1.4.1 Beta (18 Juli 2018)
Geisa Client Versi 1.4 Beta (15 Juli 2018)
Geisa Client Versi 1.1 Beta (5 April 2018)

Link Aternatif panduan instalasi Geisa client
http://geisa.online/assets/pdf/Cara_Instalasi_Geisa_Client_v2.pdf
https://drive.google.com/file/d/1ZfZyAmf8hOA1wpGGSbLm0pn3u1SCcK1G

3 komentar

avatar

apakah layanan geisa ini berbayar?

avatar

Ya sekarang geisa berbayar

avatar

Geisha bagus, tp ga praktis, karena masih harus menyediakan perangkat tambahan (PC dan aplikasi lokal) dari mesin absensi ke server pusat. Kenapa geisha tidak menggunakan fitur pada mesin yakni ADMS?? Jika mungkin berminat, bisa hubungin saya utk ADMS SOftwarenya (0813 48021 778)

Click to comment