Informasi sistem seleksi masuk PTN 2021 oleh LTMPT. Informasi untuk Penerimaan Mahasiswa Baru 2021 akan segera diumumkan. Berikut jadwal- jadwal penting (SNMPTN, UTBK) yang harus Anda simpan.
Seperti tahun sebelumnya bahwa pengisian PDSS, Pendaftaran SNMPTN, dan Pendaftaran UTBK - SBMPTN harus memiliki akun di LTMPT. Bagi sekolah baru silahkan Registrasi Akun LTMPT di Portal LTMPT (https://portal.ltmpt.ac.id).
Registrasi Akun LTMPT untuk PDSS dan SNMPTN dimulai tanggal 04 Januari 2021 – 01 Februari 2021 (Lulusan Tahun 2021 & ikut SNMPTN). Registrasi Akun LTMPT untuk UTBK - SBMPTN tanggal 07 Februari 2021 – 12 Maret 2021.
SYARAT SNMPTN TAHUN 2021
Persyarata Sekolah
1. SMA/MA/SMK yang mempunyai NPSN.
2. Ketentuan Akreditasi:
- Akreditasi A: 40 % terbaik disekolahnya;
- Akreditasi B: 25 % terbaik disekolahnya;
- Akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik di sekolahnya.
3. Mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).
Data siswa yang diisikan hanya yang eligel sesuai dengan ketentuan.
Persayaratan Peserta
Siswa SMA/MA/SMK kelas terakhir (kelas 12) pada tahun 2021 yang memiliki prestasi unggul;
- memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN;
- memiliki NISN dan terdaftar di PDSS;
- memiliki nilai rapor semester 1 s.d. 5 yang telah diisikan di PDSS; dan
- peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah PORTOFOLIO.
Pilihann Program Studi
- Setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN;
- Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya. Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.
- Disarankan tidak lintas minat (tergantung ketentuan PTN yang dituju)
JADWAL KEGIATAN SNMPTN 2021
UTBK 2021
- Peserta yang akan memilih prodi Saintek, maka mengikuti TPS dan TKA Saintek;
- Peserta yang akan memilih prodi Soshum, maka mengikuti TPS dan TKA Soshum;
- Peserta yang akan memilih prodi campuran (Saintek dan Soshum), maka mengikuti TPS, TKA Saintek dan TKA Soshum